Muaro Jambi
Pemkab Muaro Jambi Gelar Pisah sambut Kapolres Muaro Jambi
Jambizone.com - Pemerintah kabupaten Muaro Jambi menggelar acara Pisah sambut Kapolres Muaro Jambi Dari AKBP Yuyan Priatmaja kepada AKBP Muharman Arta, kegiatan ini di laksanakan di aula rumah dinas Bupati Muaro Jambi, pada Selasa Malam (10/01/2023).
Acara pisah sambut ini dihadiri oleh Forkopimda kabupaten Muaro Jambi, para OPD, dan tamu undangan lainnya.
PJ Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah mengatakan, Pemerintah kabupaten Muaro Jambi mengucapkan terimakasih kepada Kapolres yang lama, dan selamat datang Kapolres yang baru, tentunya pemerintah daerah akan selalu menjalin kerjasama yang baik dan saling bersinergi dalam memajukan Kabupaten Muaro Jambi kedepan.
"Selamat bertugas di tempat yang Baru pak Yuyan Priatmaja tentunya selama Satu tahun setengah bertugas di Muaro Jambi, banyak sekali membantu kabupaten Muaro Jambi dalam berbagai kegiatan, terutama saat Covid, sengketa lahan, dan berbagai aspek lainnya" sampainya.
PJ Bupati Muaro Jambi Juga mengatakan, pemerintah kabupaten Muaro Jambi akan terus bersinergi dengan Polres Muaro Jambi kedepan, terutama menghadapi tahun 2023 ini BMKG memprediksi cuaca akan panas seperti tahun 2019 lalu sehingga bencana karhutlah menjadi salah satu tugas yang perlu diperhatikan.
"Kabupaten Muaro Jambi merupakan wilayah yang luas mengelilingi kota Jambi, tahun ini diprediksi cuaca akan panas sehingga karhutlah menjadi salah satu tugas bersama untuk di cegah" sebutnya.
Sementara itu, AKBP Muharman Arta Kapolres Muaro Jambi menceritakan, dirinya sebelum nya menjabat sebagai Kapolres pertama di kabupaten Tanjung Jabung barat, dan saat ini di tugaskan ke kabupaten Muaro Jambi, tentunya dirinya siap melanjutkan tugas dari Kapolres sebelumnya AKBP Yuyan Priatmaja untuk bersama menjaga kamtibmas dan kemajuan daerah kabupaten Muaro Jambi.
"Tentunya kami akan terus bersinergi bersama pemerintah daerah dalam menjalankan tugas kedepan" tutupnya. (Jek).