Masyarakat Teluk Jambu minta Atensi menteri ATR AHY, Lawan Mafia Tanah

 



Jambizone.com - Masyarakat Desa Teluk Jambu kecamatan taman Rajo kabupaten Muaro Jambi terus berupaya menuntut hak nya atas kewajiban perusahaan yang telah puluhan tahun berdiri di Desa tersebut, Bahkan Masyarakat akan berupaya menyampaikan permasalahan tersebut secara langsung kepada Menteri Agraria dan tata ruang republik Indonesia Agus Harimurti Yudhoyono, Senin (08/07/24).



Ubaidillah, S.H selaku ketua koordinator perjuangan masyarakat Desa Teluk Jambu dalam melawan mafia tanah mengatakan, Kedatangan AYH kejambi merupakan bentuk keseriusan pemerintah dalam menyelesaikan konflik agraria, dan mafia tanah di Jambi.


Ubaidillah mengatakan, dirinya akan terbang ke jakarta dalam waktu dekat untuk meminta atensi langsung kepada menteri Agraria dan tata ruang republik Indonesia Agus Harimurti Yudhoyono terkait persoalan yang ada di desa nya. 


"Perusahaan ini sudah puluhan tahun beroperasi namun tidak pernah menjalankan kewajiban perusahaan sesuai apa yang di amanat kan undang-undang, hal itu akan Kami sampaikan secar langsung kepada bapak Mentri sehingga hal ini bisa segera di selesaikan" sebutnya.


Dirinya berharap apa yang dia perjuangkan bersama masyarakat nantinya bisa mendapatkan perhatian dari pemerintah pusat dalam hal ini menteri Agraria dan tata ruang republik Indonesia.


"Saya mohon Do’a dari semua Masyarakat dan teman-teman agar apa yang saya perjuangkan bersama masyarakat ini bisa mendapatkan hasil dan perhatian dari pemerintah pusat” tutupnya. (Jek)