Muaro Jambi
Pj Bupati Muaro Jambi Serahkan Ratusan SK Kenaikan Pangkat ASN
Jambizone.com - Penjabat Bupati Muaro Jambi, Drs. Raden Najmi penyerahan SK kenaikan pangkat ASN periode 1 Desember 2024. di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi, Kegiatan tersebut dilaksanakan di Ruang Aula Rumah Dinas Bupati Muaro Jambi pada Kamis (28/11/24).
Pj Bupati Raden Najmi menyampaikan jika dirinya mengucapkan ribuan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas upaya kepala satuan kerja perangkat daerah dalam menjaga netralitas asn dalam pemilu dan pemilukada tahun 2024 sesuai dengan core values ASN berakhlak pada nilai loyal.
Selain itu, dirinya atas nama pemerintah Kabupaten Muaro Jambi mengucapkan terima kasih ASN berdedikasi dan mengutamakan kepentingan bangsa dan negara. meski tak boleh terlibat aktif dalam politik praktis, ASN tetap memiliki hak politik, yakni hanya pada bilik suara.
“Terhadap aparatur sipil negara yang telah bekerja dengan baik kami ucapkan terima kasih dan sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan atas dedikasi, kinerja dan loyalitas yang telah ditunjukan, maka pemerintah kabupaten Muaro Jambi memberikan penghargaan berupa kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi kepada bapak dan ibu," kata Raden Najmi.
Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Muaro Jambi Hasbullah menyampaikan jika adanya perubahan periodesasi kenaikan pangkat mulai tahun 2024 menjadi 6 periode.
“Jumlah Pegawai Negeri Sipil yang naik pangkat pada periode Desember sebanyak 327 orang dengan rincian golongan III/d ke bawah sebanyak 259 orang, IV.a dan IV.b sebanyak 60 orang dan IV.c sebanyak 8 orang dan secara keseluruhan di tahun 2024 sebanyak 830 orang," kata Hasbullah.
Menurut dia, tahun 2024 sudah mengusulkan penerimaan PPPK dan sudah mendapat persetujuan dari Kemenpan RB sebanyak 2.488 orang.
"Kita berharap semoga ini dapat dipenuhi sesuai dengan passing grade minimal yang ditetapkan," tutupnya (Jeki)